Unsam dan UNY Gelar Lokakarya Kecerdasan Digital, Perkuat Transformasi Menuju PTN-BLU

SIARAN PERS

339/UN54.15/HM.02.03/2025

Langsa, 28 Agustus 2025 — Universitas Samudra (Unsam) menggelar Lokakarya Pengembangan Mata Kuliah Kecerdasan Digital sebagai bagian dari Program Revitalisasi Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Universitas Samudra dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), yang berlangsung di Aula 1 Biro Rektorat Unsam, mulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB.

Acara dibuka oleh Ketua Revitalisasi Unsam, Dr. Furqan Ishak Aksa, M.Pd., didampingi oleh Wakil Rektor III Unsam, Dr. Ir. Nasruddin, S.T., M.T., mewakili Rektor Unsam, Prof. Dr. Ir. Hamdani, M.T., serta Wakil Rektor II Unsam, Dr. Drs. Rachmatsyah, M.Pd.. Turut hadir Sekretaris Direktorat Perencanaan dan Pengembangan UNY, Prof. Dr. Abdul Alim, serta sejumlah akademisi dari UNY.

Dalam sambutannya, Dr. Nasruddin menyampaikan apresiasi kepada UNY atas dukungan dan kerja sama yang telah terjalin, serta memaparkan berbagai capaian signifikan Unsam. Ia menekankan pentingnya sinergi dalam mendorong transformasi Unsam menuju Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN-BLU) yang mandiri dan berkualitas.

Universitas samudra sudah memiliki beberapa pencapaian yang tidak luput dari kesuksesan unit unit kerja dan beberapa capaian ini kita dapatkan stelah bekerja sama dengan UNY,” ungkap Dr. Ir. Nasruddin.

Ketua Revitalisasi, Dr. Furqan Ishak Aksa, menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan program revitalisasi Unsam yang kini memasuki tahun kedua.

“Saya ucapkan terima  kasih kepada UNY karena mencapai hasil ditahun kedua Unsam, juga Unsam dan UNY kembali mendapat kepercayaan dari kemeterian untuk melaksanakan program revitalisasi untuk tahun kedua yaitu 2025. ada 4 program dan 1 diantaranya merupakan lanjutan dari program tahun 2024 yaitu Pengembangan Samudra Culinary Business Centre,” jelas Dr. Furqan.

Sementara itu, perwakilan UNY, Prof. Dr. Abdul Alim, memberikan apresiasi atas perkembangan pesat Unsam, termasuk peningkatan akreditasi dan penyusunan dokumen menuju PTN-BLU. Ia menekankan pentingnya pengembangan kewirausahaan akademik sebagai salah satu motor pertumbuhan kampus.

“Kami berharap kerja sama ini membawa keberkahan bagi kedua belah pihak. Jika Unsam maju, maka UNY juga ikut bangga, karena salah satu moto UNY adalah ‘Jaya Lembaganya, Sejahtera Warganya’,” tutur Prof. Dr. Abdul Alim.

Lokakarya ini dibagi menjadi empat fokus utama yang berlangsung secara paralel di beberapa lokasi, yaitu:

  1. Lokakarya Pengembangan Mata Kuliah Kecerdasan Digital
    (Ruang Rapat Biro — Dr. Ramdan Afrian, M.Pd. & Zaidan Zikri Malem, M.Sc.)
  2. Lokakarya Pengembangan Program Studi Berbasis Kebutuhan Regional
    (Ruang Smart Class — Muhammad Al Dilwan, M.Pd. & Okhaifi Prasetyo, M.Pd.)
  3. Lokakarya Penguatan Pengembangan Samudra Culinary
    (Ruang Laboratorium Kuliner — Hasby, M.PKim. & Tri Mustika Sarjani, M.Pd.)
  4. Lokakarya Pengembangan RPS MKWK Kecerdasan Digital
    (Aula 1 Biro Rektorat — Dr. Hendri Saputra, M.Pd. & Dr. Zukya Rona Islami, M.Pd.)

Kegiatan ini menjadi langkah konkret dalam menyukseskan visi UNSAM Emas 2045, sekaligus menjadi wujud nyata dari komitmen bersama untuk menciptakan pendidikan tinggi yang adaptif, inklusif, dan berorientasi pada kemajuan daerah dan bangsa. Dengan semangat kolaboratif, Unsam optimis mencapai status PTN-BLU dalam waktu dekat. (Humas_Unsam)

Kontak Media:

Humas Universitas Samudra

Cut Aziziah Raudhah

Telepon/WA: 0811-6888-797

Email: humas@unsam.ac.id

Website:  www.humas.ac.id

Scroll to Top